KAMPUNG WISATA
KERAMIK DINOYO MALANG
Kampung wisatakeramik dinoyo ini terletak di wilayah kecamatan Lowokwaru kabupaten Malang. Di daerah Dinoyo terdapat sebuah kampung yang mayoritas masyarakatnya adalah pengrajin keramik.Keramik Dinoyo memiliki kualitas yang sangat bagus dibandingkan dengan kerajinan keramik lainnya, baik darisegi kualitas desainnya, motif keramiknya, dan variasibentuknya.
Tujuan memberi nama kampung wisata keramik adalah untuk mengundang perhatian wisatawan dari luar kota maupun mancanegara untuk memperkenalkan pusat pembuatan keramik asli Malang. Cinderamata keramik dinoyo ini sudah tidak asing lagi di telinga konsumen. Banyak pemesanan dari luar Jawa seperti Bali, Kalimantan, Medan, dan Makasar. Tidak sedikit konsumen yang mengujungi home industriini yang telah berkembang sejak tahun 1957, dan diresmikan pada tahun 2000.Pemilik home industry iniadalah Bapak Hj Syamsul Arifin(60),yang dibantu kurang lebih 8 karyawanya.
Ada 5 tahap pembuatan keramik dinoyo ini, yaitu:
Langkah pertama adalah Mixer, yaitu memasukkan bahan–bahan ke dalam suatu wadah yang kemudian diolah agar bahan – bahan yang dimasukkan bisatercampursecaramerata.
Langkah kedua adalah tahap pencentakan keramik.Dari hasil mixer, olahan bahan keramik tersebut dibentuk sesuai design yang ingin kita bentuk dengan menggunakan media Gift.Gift adalah alat yang digunakan untuk mencetak atau mendesign keramik agar sesuai dengan bentuk yang kita inginkan. Ada banyak variasi bentuk cetakan yang dibuat untuk menarik perhatian konsumen.
Langkah ketiga dalam pembuatan keramik adalah melakukan pengeringan. Keramik yang telah selesi dicetak , dijemur agar keramik tersebut cepat kering.
Langkah keempat adalah pendekorasian keramik.Pada tahap ini dibutuhkan kemampuan melukis, tingkatkesabaran, ketelitian, dan kreativitas yang tinggi, agar hasil keramik yang dibuat terlihat sempurna.
Langkah selanjutnya adalah memberikan Glasir,yakni memberi lapisan gelas pada keramik. Caranya adalah dengan mencelupkan keramik ke dalam wadah yang berisi glasir. Ciri khas dari keramik dinoyo Malang adalah lapisan glasir di beberapa bagian luar keramik.
Setelah itu langkah terakhir dari pembuatan keramik dinoyo adalah proses pembakaran, yaitu keramik dibakar selama 10 jam kedalam tungku( oven), dengan suhu mencapai 1220 derajat celcius, agar keramik menjadi padat dan kuat.
Jenis-jenis keramik dapat dilihat dari kegunaannya,motifnya,bahan pembuatnya, dan lain sebagainya. Menurut kegunaannya,jenis keramik dibedakan menjadi beberapa bagian, diantaranya keramik vas bunga,souvenir, guci, lampu set, dan masih banyak macam lagi. Jenis keramik yang paling diminatiadalah jenis keramik vas bungabesar, souvenir besar, dan guci besar. Sedangkanjenis keramik yang kurangdiminati adalah jenis keramiklampu.
Demikianlahsedikitceritatentangkeramikdinoyo Malang, dan proses pembuatannya. Semogabermanfa’at.
Penulis: Desti
Editor: Yuni
Senin, 20 April 2015
KAMPUNG WISATA KERAMIK DINOYO MALANG
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar